Masalah-masalah Pendidikan Indonesia - Beberapa Problem Pendidikan di Indonesia Pertama , pendidikan bangsa masih belum mampu sepenuhnya berjalan mendahului, atau setidaknya mengiringi perkembang an teknologi yang pesat. Kegiatan belajar mengajar masih sangat tergantung pada buku cetak. Meskipun hal ini juga tidak mencerminkan pendidikan bangsa Indonesia yang membelakangi alias menentang perkembangan teknologi. Artinya, buku cetak pada dasarnya memiliki kekurangan, yang mana apabila tidak segera dilengkapi justru akan melahirkan problem baru . Karena itulah, teknologi yang telah makin canggih sepantasnya dapat dimaksimalkan fungsinya untuk pendidikan , baik kota maupun desa sampai pelosok negeri. Internet, e-book, digital library bisa menjadi contoh fasilitas penunjang pendidikan yang boleh dikatakan mampu mengisi kekurangan dari buku cetak. Materi yang super lengkap dengan berbagai macam bentuk cara penyamaiannya, tersedia di Internet. Di lain sisi, perlu diperhat...